PENINGKATAN KETRAMPILAN MENEMPEL MEDIA BEKAS RAUTAN PENSIL PADA ANAK KELOMPOK A

Ibrahim M. Jamil, Rahmah Mutia

Abstract


Penelitian ini berjudul Peningkatan Ketrampilan Menempel Media Bekas Rautan Pensil Pada Anak Kelompok A di TK Al-Jannah Busu. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimanakah peningkatan keterampilan menempel media bekas rautan pensil pada anak kelompok A di TK Al-Jannah Busu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimanakah peningkatan keterampilan menempel media bekas rautan pensil pada anak kelompok A di TK Al-Jannah Busu. Hipotesis penelitian ini adalah  dengan media bekas rautan pensil dapat meningkatkan keterampilan menempel pada anak kelompok A di TK Al-Jannah Busu. Sampel penelitian 44 orang siswa TK Al-Jannah Busu dengan teknik total sampling. Data dan informasi penulis peroleh menggunakan teknik observasi dianalisa menggunakan rumus persentase:                 

14P= fN x 100 %">      

 

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa keterampilan menempel media bekas rautan pensil anak kelompok A di TK Al-Jannah Busu meningkat dari siklus ke siklus. Data awal 11 siswa (25%) kategori mampu , dan setelah penerapan metode pada siklus I meningkat 28 anak (63%), siklus II 31 anak (70,45%) dan siklus III 40 anak (90,90%). Kategori belum mampu hanya 4 orang anak (9.10%). Berdasarkan hasil penelitian maka hipotesis yang diajukan diterima yaitu media bekas rautan pensil dapat meningkat keterampilan menempel anak TK AL-Jannah Busu.

 

Kata Kunci: Ketrampilan menempel, media bekas, rautan pensil.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.